Presiden Jokowi Ikut Buka Suara Soal Video Bayi Dicekoki Kopi Saset yang Viral

- Rabu, 25 Januari 2023 | 18:30 WIB
Presiden Jokowi  (Foto: Instagram Jokowi)
Presiden Jokowi (Foto: Instagram Jokowi)

Palembang, Detiksumsel.com - Video viral di media sosial yang perlihatkan sosok ibu memberikan minuman kopi saset ke anak bayinya memancing amarah warganet. Video tersebut saking viralnya sampai diketahui oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat Rakornas BKKBN, Rabu (25/1/2023). jokowi meminta agar ibu hamil maupun bayi tidak memberikan asupan yang tidak sesuai dengan keperluan anak. “Jangan sampai bayi atau ibu hamil harus diberi protein, diberikan ikan, diberi telor saya lihat kemarin yang ramai bayi baru 7 bulan diberi kopi susu saset," ucap jokowi saat membuka Rakornas BKKBN, dikutip dari kanal Replubika. jokowi juga menjelaskan pentingnya penyuluhan mengenai gizi demi kesehatan dari anak. Oleh karenanya, dia meminta kementerian dan lembaga terkait untuk memberikan penyuluhan ke ibu tersebut. "Makanya sekali lagi yang namanya penyuluhan penyuluhan penyuluhan penting. Karena kata ibunya bermanfaat kopi susu saset ini karena ada susunya. Hati-hati. Bahwa anak ginjal, jantung itu belum kuat. Sehingga yang saya baca polisi menemui orang tua bayi," jelasnya. Dia merasa kalau inin bukan tugas kepolisian untuk mendatangani ibu itu, melainkan kader posyandu atau juga BKKBN. "Seharusnya yang bener mestinya kader posyandu, kader dari BKKBN yang datang ke sana, bukan. Karena kecepatan Kapolri mungkin. Karena reaksi Kapolri cepet maka datang lebih cepet dari kader," jelasnya. Sebelumnya, sebuah video TikTok dari akun @kayyess9 menarik perhatian publik karena mencekoki anak berusia 7 bulang dengan kopi instan. Dia berkata kalau kopi tersebut memiliki kandungan susu, yang di mana pada susu kental manis tidak ada sama sekali. Dia berkata kalau setelah minum Good Day, si bayi hanya buang air 9 kali ketimbang 10 kali saat menggunakan susu kental.

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X