Palembang, Detiksumsel.com – Seorang wanita viral lantaran berani menegur pria yang diduga mengikutinya saat naik motor.
Wanita tersebut merasa jika dirinya diikuti oleh pria itu tanpa alasan dan gelagatnya tampak mencurigakan.
Video kejadian saat wanita itu menegur pria tersebut diunggah oleh tiktok @cuteestufff dan viral di media sosial.
Dalam video berdurasi 47 detik itu, terlihat seorang wanita yang duduk di atas motor marah-marah dengan pria berjaket hitam saat mereka berhenti di depan toko elektronik.
Wanita itu menanyakan maksud dan tujuan pria tersebut mengikutinya sejak tadi dan membunyikan klakson.
Namun pria tersebut tidak jelas saat menjawab sehingga membuat wanita itu geram.
“Eh tadi kosong lu nggak nyalip ya, mikir! Saya nggak takut sama Bapak!,” kata wanita itu.
Si perekam yang diduga teman wanita itu juga mengatakan jika pria itu beda tujuan dengan mereka seharusnya tidak perlu ikut berhenti di tempat itu.
“Kalau mau nyalip yaudah sono nyalip, buru-buru? Jalan sekarang ngapain nunggu disini? Takut? Gue videoin lu ya,” ujar teman wanita itu.
Pria tersebut pun lalu berbalik dan langsung mengambil helm.
Diketahui dari keterangan pengunggah, peristiwa itu terjadi di Bekasi.
“Ni orang dari awal emang udah ngikutin kita , gue curiga dari awal gue nyalip dia ikutan nyalip, gue pelan dia ikutan pelan, terus pas udh minggir tiba2 dia ngeklakson2 gajelas.