Viral di Media Sosial Seorang Ibu Tak Sanggup Bayar Paket Pesanan Anaknya, Kurir Banjir Pujian dari Netizen

- Jumat, 24 Maret 2023 | 12:56 WIB
Viral di media sosial ibu yang tak sanggup bayar belanja onlinenya yang dipesan sang anak, kurir banjir pujian.  (Tangkap layar Instagram/ @insta_nyinyir)
Viral di media sosial ibu yang tak sanggup bayar belanja onlinenya yang dipesan sang anak, kurir banjir pujian. (Tangkap layar Instagram/ @insta_nyinyir)

Palembang,Detiksumsel.com --  Seorang ibu viral di media sosial karena tak mampu membayar pesanan paket yang diantar kurir ke rumahnya

Dilansir dari akun Instagram @insta_nyinyir, seorang kuris datang ke rumah ibu tersebut tiba - tiba memberikan paket dengan sistem pembayaran COD. 

Dalam video tersebut terlihat ibu itu kebingungan, pasalnya ia tidak pernah membeli barang ditambah lagi saat kurir tersebut menyebutkan harga paket yang harus dibayar sebesar Rp741 ribu. 

Saat disebutkan harga paket tersebut sontak ibu itu kebingungan sambil mengaruk kepalanya. 

Ia tidak tahu harus membayar dengan apa, karena ia tidak tahu bila anaknya saat bermain Hp memesan PS 2 dengan harga Rp741 ribu. 

 

"Ini barangnya  Bu, apa benar kepencet buk? Ini barang PlayStation seharga Rp741 ribu" ucap kurir yang dikutip tim diakun Instagram @insta_nyinyir.

Mendengar ucapan kurir tersebut langsung membuat ibu tadi panik dan tidak tahu mau bayar pakai apa dengan uang sebanyak itu.

"Kaget mas anaknya masih kecil, gak ngerti main TikTok atau gimana. Rp741 ribu yang dirugikan sellernya. Ya gimana, kalau dipaksakan ya gak ada uangnya, gimana lagi," ucapnya ibu satu anak tersebut.

Mendengar keluh kesah ibu tadi sontak membuat kurir tersebut langsung menawarkan agar barang tersebut di return saja.

"Aku proses return ya gimana ya murni kepencet, anaknya masih kecil. Aku return semoga rejekinya sellernya diganti ya gimana ini kesalahan customer daripada dipaksaka uangnya ga ada," ucap kurir

Sontak aksi Kurir tersebut banjir pujian dari para netizen, video yang di unggah di akun Instagram @insta_nyinyir tersebut ramai dibanjiri pujian netizen

" Best attitude buat mas kurirnya" tulis akun @ricoprmanco

" Keren kurirnya mempermudah urusan orang lain" tulis akun @windadwifiranty
" Mas kurir medok, dan ramah" tulis akun @pujitrisna.

Namun ada beberapa netizen yang menyanyangkan aksi ibu tersebut yang tidak teliti dalam mengawasi anak.

Halaman:

Editor: welly

Tags

Terkini

X