Martapura Detik Sumsel- Bertempat di Desa Tanjung kemuning 72 peserta mengikuti pelatihan Kader Pemberdayaan Masyarakat (KPM) yang di buka langsung oleh Camat Belitang II Sukadi SE, Selasa (15/12).
Selain Camat Belitang II turut hadir Kepala Desa Tanjung Kemuning Widi Untoroso SE dan Ketua Pelaksana Pelatihan Barnawi.
Sukadi mengatakan Kader Pemberdayaan Masyarakat (KPM) harus mampu memastikan perencanaan pembangunan desa dan penggunaan Dana Desa agar sesuai dengan kebutuhan masyarakat desa.
“Diharapkan setelah di laksanakannya pelatihan Kader dari utusan desa Se Kecamatan Belitang II mampu untuk memfasilitasi masyarakat desa dalam Proses pengkajian atau diagnosa berbagai penyebab isu stunting, identifikasi sasaran melalui koordinasi dengan petugas lapangan dari sektor kesehatan dan Pendidikan seperti Bidan Desa, sanitarian,” katanya.
KPM berperan untuk mempercepat perubahan, Sukadi juga menginginkan setiap desa itu harus punya produk unggulan yang bisa kita kembangkan. (sus)