Aklamasi, Dr Hadi Terpilih Sebagai Ketua Forum CSR Sumsel

- Rabu, 20 September 2023 | 13:17 WIB
Hadi Prayogo berfoto bersama usai terpilih sebagai ketua Forum CSR Sumsel  (Fauzi )
Hadi Prayogo berfoto bersama usai terpilih sebagai ketua Forum CSR Sumsel (Fauzi )

Palembang, Detik Sumsel.com -- Secara aklamasi Dr Hadi Prayogo terpilih sebagai Ketua Forum Corporate Social Reaponsibility (CSR) Sumsel masa kepengurusan 2023-2028 dalam Musda di Kantor Dinas Sosial Sumsel, Jumat (15/9) pekan lalu. Hadi yang sebelumnya adalah Wakil Ketua Forum CSR Sumsel disepakati untuk melanjutkan kepemimpinan Forum CSR Sumsel periode mendatang.


Hadir secara online via zoom adalah mantan Ketua Forum CSR Sumsel periode lalu yang saat ini menjadi Wakil Ketua Umum CSR Indonesia pusat J Rianthony Nata Kesuma juga perwakilan dari Forum CSR Indonesia pusat yang juga Wakil Ketua Umum Muhammad Satria serta sejumlah perwakilan perusahaan BUMN dan swasta nasional yang berlokasi di Sumsel. Hadir juga secara offline Kepala Dinas Sosial Sumsel H Mirwansyah SKM MKM.

Selain kepengurusan lama, hadir juga secara online dan offline perwakilan BUMN dan swasta nasional di Sumsel antara lain dari PT Pusri, PT Pertamina, PT Bukit Asam, Bank Sumsel Babel, Bulog dan lainnya. Musda berlangsung selama dua jam diselingi ramah tamah dan foto bersama.


Dalam Musda yang dipimpin Dr Sri Rahayu SE MM dan Abdullah Rasjid SE MSi tersebut akhirnya menyepakati Hadi yang sehari-hari Senior Editor Sriwijaya Post ini sebagai ketua baru sekaligus menjadi ketua formatur pembentukkan pengurus Forum CSR Indonesia Sumsel periode 2023-2028 dalam waktu satu bulan sejak terpilih.

“Pak Hadi diberi waktu satu bulan ya,” kata Dr Sri Rahayu yang sehari-hari Direktur Program Pasca Sarjana di Universitas Muhammadiyah Palembang serta penggiat sosial dan pendidikan ini.


Rianthony dalam sambutannya meminta pengurus baru meneruskan apa yang sudah dirintisnya dan lebih aktif lagi menjembatani kepentingan perusahaan dalam menyalurkan CSR dan masyarakat yang membutuhkan bantuan.

"Ke depan keberadaan Forum CSR sangat dibutuhkan masyarakat dan perusahaan, saya yakin kepengurusan baru bisa melaksanakan,” katanya.


Sementara itu Mirwansyah menyambut baik kepengurusan baru untuj menjadi mitra Pemprov Sumsel dalam hal ini Dinas Sosial dalam menggerakkan dunia usaha untuk menyakuran dana CSR nya ke masyarakat.

“ Saya berharap kepengurusan ini lebih aktif dan baik lagi,” katanya.


Hadi Prayogo menyatakan terimakasih atas kepercayaan kepada dirinya, dan dia mengingatkan bahwa kepemimpinan Forum CSR ke depan ini kolektif, artinya dalam kegiatan tidak harus dirinya sendiri yang tampil, tapi bergantian dengan pengurus lainnya.

"Jadi kita bagi-bagi tugas sosial ini, karena yang diurus banyak,” ujarnya yang diikuti anggukan setuju pengurus lainnya.


Dr Ayu dan Abdul Rasyid yang menjadi wakil dan sekretaris tim formatur mengatakan akan mengundang dan juga berkeliling ke perusahaan agar menempatkan orangnya sebagai pengurus. Selain itu sejumlah tokoh masyarakat dan dunia usaha juga akan kami temui langsung. Setelah terbentuk kepengurusan akan dilaporkan ke Forum CSR pusat dan pelantikkan. tegasnya.( rjd)

Editor: Fauzi DS

Tags

Terkini

Sriwijaya FC Optimis Menang Melawan Semen Padang

Sabtu, 30 September 2023 | 04:56 WIB

Aliansi Masyarakat untuk Keadilan Gelar Aksi Unjuk Rasa

Jumat, 29 September 2023 | 14:17 WIB

Coach Yoyo Komentari Hasil Dua Laga Akhir

Rabu, 27 September 2023 | 23:05 WIB
X