Modus Bisa Menggandakan Uang Belasan Juta Milik Pasutri Ini Raib

- Selasa, 5 September 2023 | 17:22 WIB
Modus Bisa Menggandakan Uang Belasan Juta Milik Pasutri Ini Raib (dok. pribadi )
Modus Bisa Menggandakan Uang Belasan Juta Milik Pasutri Ini Raib (dok. pribadi )

Palembang, Detiksumsel.com -- Datang bersama suaminya, Sumarni (41) mendatangi SPKT Polrestabes Palembang, lantaran menjadi korban hipnotis oleh orang yang baru dikenalnya.

Bahkan uang 18 juta miliknya raib.

Kepada petugas, Sumarni menuturkan peristiwa yang dialaminya terjadi pada Senin, (7/8/2023), berawal berkenalan dengan terlapor, (R) dari temannya.

Terlapor pun yang mengaku dapat menggandakan uang dengan syarat.

Korban tertarik dan setuju dengan persyaratan yang diminta oleh terlapor.

"Awalnya saya ini dikenali oleh teman saya pak. Kalau terlapor menawarkan dirinya bisa menggandakan uang. Saya seperti dihipnotis,"katanya kepada petugas.

Tertarik dan setuju dengan permintaan terlapor mereka pun menginap di rumah korban.

Karena uang akan berlipat ganda dalam waktu 21 hari.

Namun baru berjalan 9 hari korban merasa sudah kehabisan uang.

"Seperti uang yang saya berikan katanya akan berlipat ganda 5 kali lipat. Namun sebelum waktu yang ditentukan 21 hari, uang saya pun sudah habis pak," katanya.

Hal inilah membuat korban merasa sudah tertipu dan uangnya sudah digelapkan .

"Hampir selama 9 hari ini uang saya habis pak. Namun uang saya pun belum berlipat ganda. Alhasil saya pun mikir ternyata saya sudah ditipu,"katanya.

Merasa sudah ditipu, terlapor pun langsung kabur meninggalkan korban." Saya tidak terima pak oleh itulah saya laporkan kesini dan berharap terlapor ditangkap,"katanya.

Akibat peristiwa ini uangnya sebanyak Rp 18,750.000 juta raib bukan berlipat ganda. Sementara, laporan korban sudah diterima oleh pihak SPKT Polrestabes, Palembang dan akan ditindaklanjuti anggota Satreskrim.

Halaman:

Editor: Retno Kurnia

Tags

Terkini

Sriwijaya FC Optimis Menang Melawan Semen Padang

Sabtu, 30 September 2023 | 04:56 WIB

Aliansi Masyarakat untuk Keadilan Gelar Aksi Unjuk Rasa

Jumat, 29 September 2023 | 14:17 WIB

Coach Yoyo Komentari Hasil Dua Laga Akhir

Rabu, 27 September 2023 | 23:05 WIB
X