Piala Dunia U-20 Dilaksanakan di Bumi Sriwijaya, Berikan Efek Ganda Bagi Kota Palembang

- Rabu, 29 Maret 2023 | 16:57 WIB
Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring bersiap menjadi tuan rumah penyelenggaraan piala dunia U20 (Hendrawan)
Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring bersiap menjadi tuan rumah penyelenggaraan piala dunia U20 (Hendrawan)

Palembang,Detiksumsel.com – Sumatera Selatan (Sumsel) sudah mendapat berkah dari Piala Dunia FIFA U-20 2023. Salah satunya renovasi besar-besaran Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang.

Ya, jelang Piala Dunia U-20, Stadion Gelora Sriwijaya yang merupakan home base Sriwijaya FC ini telah direnovasi dengan menelan biaya ratusan miliar. Anggarannya pun dari pemerintah pusat melalui Kementrian PUPR.

“Kita (Sumsel) mendapat berkah dari Piala Dunia U-20 2023. Salah satunya renovasi besar-besaran dari pemerintah pusat. Lampu diganti, layer besar diganti dan lain-lain menelan anggaran hingga Ratusan Miliar,” kata Sekretaris Tim Teknis Asprov PSSI Sumsel Panitia Persiapan Piala Dunia U20 Faisal Mursyid SH kepada wartawan detiksumsel.com, Rabu (29/3/2023).

“Itu dampak sebelum pelaksanaan Piala Dunia U-20 yang akan kickoff 20 Mei nanti . Belum lagi kalau sudah pelaksanan, akan ada dampak ekonomi, belum lagi dari sektor pariwisata, orang juga jadi tahu dengan Palembang. Yang pasti multiplier effect (efek ganda) Piala Dunia U-20 bakal luar biasa bagi Sumsel,” terang dia. (no)

Editor: welly

Tags

Terkini

West Ham Juara Liga Conference

Kamis, 8 Juni 2023 | 06:51 WIB

Tiket Formula E Jakarta 2023 Ludes Terjual

Jumat, 2 Juni 2023 | 15:21 WIB
X