FORKI Sumsel Targetkan Raih Medali Emas Disetiap Event

- Selasa, 14 Maret 2023 | 19:48 WIB
Suasana rapat konsolidasi Pengurus FORKI Sumsel periode 2023-2027, Selasa (14/3/2023). (Larassati )
Suasana rapat konsolidasi Pengurus FORKI Sumsel periode 2023-2027, Selasa (14/3/2023). (Larassati )

Palembang, Detiksumsel.com -- Pengurus Federasi Olahraga Karate-Do (forki) sumsel targetkan setiap event dapat meraih emas dalam Rapat Konsolidasi pengurus forki sumsel di Arista hotel Palembang, Selasa (14/3/2023).

Ketua Umum forki sumsel, RM Taufik Husni menuturkan apapun resikonya forki sumsel berupaya untuk dapat meraih kesuksesan dengan Target yakni setiap event meraih emas.

Dalam rapat tersebut pihaknya membahas program jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang sampai akhir 2023 forki sumsel.

Hal tersebut akan dimulai dari persiapan event-event baik seleksi pra Pekan Olahraga Nasional (PON), Kejurnas, Kejurda yang dibahas per bidang.

"Jadi masing-masing bidang itu kita minta kesiapan untuk melaksanakan sejauh mana persiapannya," ungkap Taufik.

Ia menceritakan beberapa waktu lalu di Makassar pihaknya mengirim 11 wasit dan semua lolos, hal seperti itu membuat bangga forki sumsel dimana selama ini belum terdengar, maka dengan pengurusan baru bersama-sama meraih kesuksesan.


Di tempat yang sama Wakil Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi, Dadang Lesmana menyebutkan pihaknya dalam persiapan menghadapi pra PON di Kalimantan Selatan dan persiapan multi event daerah  Porprov di Lahat.

"Kemudian event-event lain yang sifatnya nasional, forki sumsel memberikan isyarat untuk sumsel melaksanakan suatu event yang mungkin forki sumsel akan mengambil Kejurnas piala Kemendagri," tukasnya.

Diketahui Rapat Konsolidasi kepengurusan forki sumsel periode 2023-2927 merupakan rapat pengurus yang baru pasca Muda Provinsi, rapat perdana pasca Musda Provinsi.

Editor: Larassati

Tags

Terkini

PSSI Sumsel Siap Gelar Piala Soertin U-17

Rabu, 22 Februari 2023 | 15:41 WIB
X