Saung Taman Jodoh Rekomendasi Wisata Diakhir Pekan

- Sabtu, 25 Februari 2023 | 18:52 WIB
Wisata Taman Jodoh Batumarta.  ((Istimewa))
Wisata Taman Jodoh Batumarta. ((Istimewa))

Baturaja, Detiksumsel.com - Wisata Saung Taman Jodoh Desa Batumarta Kecamatan Lubuk Raja Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) bisa menjadi pilihan bagi anda yang ingin menghabiskan waktu diakhir pekan bersama keluarga.

Ya, Tempat wisata air berupa danau satu ini selalu ramai dikunjungi masyarakat karena dinilai murah dan menyajikan banyak wahana permainan untuk memanjakan keluarga terutama anak-anak.

Wahan di wisata Saung Taman Jodoh diantaranya bebek-bebekan, perahu mesin dan ikan hias dikolam.

"Kalau hari libur pengunjung cukup ramai bahkan bisa mencapai 300 orang lebih," kata Sarmadi pengelola Wisata Saung Taman Jodoh.

Para pengunjung itu berasal dari dalam maupun luar daerah bumi semimbing sekundang.

Tarif masuk yang diberlakukan memang murah, para pengunjung cukup membayar Rp 10 ribu perorang dan sudah dapat menikmati mandi kolam sepuasnya serta saung peristirahatan.

"Kira memberlakukan biaya wisata yang murah meriah agar tidak membebani pengunjung yang ingin mendapat hiburan," ujar Sarmadi

Namun tarif itu tidak termasuk untuk wahana perahu bebek dan kapal mesin.

Bagi pengunjung yang ingin menikmati wahana perahu bebek dikenakan biaya Rp 15 ribu untuk satu perahu dan dapat dimanfaatkan sepuasnya.

Sedangkan untuk kapal mesin dikenakan biaya Rp 5 ribu perorang untuk 3 kali keliling danau.

Sementara itu Wijaya seorang pengunjung dari Baturaja mengaku puas berkunjung ke tempat wisata ini.

Bahkan menjadi tempat favorit dikunjungi saat libur akhir pekan.

Ia menilai banyaknya wahana permainan yang disiapkan bisa dimanfaatkan dengan biaya murah.

“Buktinya cukup dengan Rp 10 ribu perorang sudah dapat menikmati wahana permainan seperti kolam renang anak-anak. Berkunjung ke sini juga dinilai tidak membosankan, ada banyak ikan yang jinak untuk menjadi hiburan. Disini juga ada live musiknya, jadi tidak bosan berkunjung,” tandasnya. (Fei)

Halaman:

Editor: TSA

Tags

Terkini

Resep Minuman Dalgona Coffe, Mudah dan Lezat

Selasa, 21 Maret 2023 | 15:35 WIB

Menu Takjil: Resep Siomay Udang Kuah Kaldu

Selasa, 21 Maret 2023 | 15:26 WIB

Menu Berbuka Puasa, Resep Soto Daging Sapi Madura

Senin, 20 Maret 2023 | 15:10 WIB

Menu Takjil Buka Puasa, Resep Pisang Goreng Madu

Senin, 20 Maret 2023 | 14:47 WIB
X