Alami Sesak Nafas, Anang Hermansyah Minta Doa Untuk Kesembuhan Ashanty

TSA
- Minggu, 12 Februari 2023 | 08:51 WIB

Palembang, Detiksumsel.com - ashanty saat ini tengah dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah Jakarta Selatan.

Diketahui jika ashanty mengalami sesak nafas pukul 3 pagi pada Kamis 9 Februari 2023 kemarin.

Dikatakan sang suami, anang hermansyah kesehatan ashanty memang lagi terganggu.

"Iya keadaan badannya Bunda memang kesehatannya lagi terganggu. Kemarin malam Bunda ya sesak jam 3 pagi aku larikan kerumah sakit," ucap anang hermansyah seperti dikutip dari Celebrity Okezone.

Namun, Anang mengatakan belum bisa menjelaskan secara detail penyebab istrinya sakit karena masih menunggu hasil pengamatan dari dokter.

"Masih dalam pengamatan dokter, seperti apa semuanya aku nggak bisa ngomong karena belum selesai. Nanti kalau udah selesai pasti aku jelasin. Ini kalau aku mendahului sampai selesai laporan dokter aku belum boleh. Ya keluhannya dia badannya tidak seperti biasa aja," ucapnya.

Wanita yang kerap dipanggil Bunda tersebut kini masih mengkonsumsi vitamin dan obat-obatan dari dokter.

Anang pun meminta doa untuk kesembuhan istrinya.

"Doakan bahwa mudah mudahan minggu depan (ashanty) udah bisa aktif. Nanti mudah mudahan beberapa hari ini aku bisa memberikan penjelasan lebih detail setelah memang dari dokter udah keluar," tutupnya.

Editor: TSA

Tags

Terkini

X