Palembang, Detiksumsel.com - Perseteruan ibu dan anak antara Pinkan Mambo dan Michelle Ashley masih berlanjut.
Pinkan Mambo mengatakan jika Michelle Ashley ialah anak yang nakal dan kerap pergi dugem.
Namun hal tersebut disanggah oleh Michelle Ashley baru-baru ini.
Saat hadir dalam podcast dr Richard Lee, Michelle Ashley mengatakan jika sang ibu lah yang kerap mengajaknya pergi dugem.
Mendapati hal tersebut, kini Pinkan Mambo juga membantah tudingan anaknya tersebut.
Pinkan Mambo mengatakan jika Michelle Ashley memang sudah sering pergi dugem saat tinggal di Bali bersama ayah kandungnya.
"Nah itu seribu persen Michelle membalikkan fakta. Dia udah di Bali sama papanya nah sejak itu nggak sama aku. Michelle diambil papanya, dia udah dugem. Nah dari dulu itu dari Bali dia udah dugem, saya kan terakhir ketemu," ujar Pinkan di kawasan Tendean, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Viral Video Diduga Fuji Mabuk-mabukan di Kelab Malam Bersama Pria, Begini Tanggapan Haji Faisal
Tahu jika putrinya menyukai hal tersebut, Pinkan Mambo lantas berusaha mewujudkan apa yang disukai putrinya dengan mengajak Michelle Ashley pergi nongkrong agar tidak bosan saat dirumah.
"Nah dia kembali sama aku, aku beliin lah apa yang dia mau. Anak muda kan mau nongkrong di cafe, mamanya jualan tas terus dia bosen di rumah, makanya saya bilang 'ayuk mau ke cafe'," jelasnya.
Melihat sang putri hobi pergi ke cafe dan bar, Pinkan Mambo lantas menawarkan diri untuk ikut sembari menjaga putrinya.
Baca Juga: Viral Sebuah Mobil Pajero Milik Wakil Ketua DPRD Sulsel Terlihat Ugal-Ugalan di Makassar
Dirinya menegaskan jika dengan mengajak putrinya tersebut tidak ada niatan untuk mengajak bahkan mengajari untuk dugem.