Palembang, Detiksumsel.com – Drama Moving adalah drama Korea yang tayang di Disney Hotstart pada 9 Agustus 2023
Drama Moving disutradarai oleh Park In Je dan naskah drama ditulis oleh Kang Pool.
Drama Moving diperankan oleh Ryu Seung Ryong, Han Hyo Joo, Joo In Sung, Cha Tae Hyun, Lee Jung Ha, Kim Do Han, dan Go Yoon Jung.
Berkisah tentang sekelompok orang yang memiliki kekuatan super dan memilih untuk menyembunyikan dari dunia.
Baca Juga: Daffa Alif Tampil di Acara Malam Grand final MUBA Hijab 2023
Hal ini agar keluarga mereka terlindungi, serta agar kekuatan mereka tidak dimanfaatkan oleh orang jahat.
Drama Moving ini mengikuti kisah tiga orang remaja yang bernama Kim Bong Seok, Jang He Soo, dan Lee Gang Hoon yang dianugerahi kekuatan super yang berbeda satu sama lainnya.
Mereka bertiga bersekolah di SMA yang sama, dan terlihat seperti remaja pada umumnya.
Akan tetapi dibalik itu, mereka memiliki kekuatan super yang didapat dari kedua orang tuanya.
Seperti Kim Bong Seok memiliki kekuatan terbang, Jang He Soo memiliki kekuatan kemampuan cepat sembuh dari segala macam cedera, dan Lee Gang Hoon memiliki kekuatan kecepatan yang luar biasa.
Baca Juga: Oklin Fia Unggah Video Jilat Es Krim Dinilai Tak Senonoh, Abidzar Al Ghifari: Lu Sampah Sih
Selain mereka bertiga ada pula yang memiliki kekuatan super seperti mereka, yaitu Kim Do Shik yang memiliki kekuatan terbang.