Melaney Ricardo Unboxing Souvenir Pernikahan Anak Hotman Paris, Ngakak Lihat Ini 'Gak Kaleng-kaleng'

TSA
- Senin, 18 September 2023 | 06:00 WIB
Melaney Ricardo. (medsos)
Melaney Ricardo. (medsos)

 

Palembang, Detiksumsel.com - Pengacara Kondang Hotman Faris Hutapea baru saja menggelar pernikahan putranya, Fritz Hutapea.

Pernikahan Fritz Hutapea dan Giovani tersebut diadakan di Balai Samudera, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (16/9/2023).

Acara pernikahan tersebut dipandu langsung oleh presenter Melaney Ricardo.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Terbaru Ziva Magnolya - 'Cukup', Kisahkan Seseorang yang Terluka dalam Hubungan Asmara

Tak hanya menjadi mc pernikahan, Melaney Ricardo juga menjadi saksi pernikahan putra Hotman Paris tersebut.

Melaney Ricardo pun langsung membongkar souvenir pernikahan Fritz Hutapea dan Giovani tersebut.

Melalui akun TikTok pribadinya, Melaney mendapat da kotak souvenir dan ia buka satu persatu.

Baca Juga: Dituding Lebih Pilih Aaliyah Massaid Daripada Fuji, Geni Faruk Tegaskan Mau Berkenalan dengan Siapapun

"Unboxing cendera mata acara Hotman Paris mantu," ucap Melaney Ricardo.

Saat Melaney membuka salah satu kotak yang berwarna biru ternyata terpampang foto Hotman Paris pada kotak souvenir tersebut.

"Best emang, abang gue ini pede-nya gak kaleng-kaleng. Gak ada lawan, gak ada obat," ujarnya.

Ternyata isi dalam kotak souvenir tersebut ialah lima buah parfum untuk seri laki-laki.

Baca Juga: Dikabarkan Segera Menikah dengan Azriel Hermansyah, Sarah Menzel Bahas Soal Agama 'Cewek Biasanya Ikut Suami'

Halaman:

Editor: TSA

Tags

Terkini

X