Palembang, Detiksumsel.com - Denny Sumargo melaporkan Verny Hasan atas dugaan pencemaran nama baik.
Denny Sumargo telah memberikan bukti-bukti yang ia punya kepada penyidik untuk diproses.
Atas tindakan Verny Hasan yang menuntutnya untuk kembali melakukan tes DNA, Denny Sumargo merasa dirugikan.
Baca Juga: Verny Hasan Akui Sudah Siapkan 2 Rumah Sakit di Singapura Untuk Denny Sumargo Lakukan Tes DNA
Denny Sumargo mengaku kerugian yang ia alam itidak hanya materil atau imateril. Ini sudah termasuk merusak nama baik bahkan membuat dirinya gagal nikah beberapa kali.
"Kami selesaikan secara hukum dengan kerugian-kerugian dalam bentuk materiel imateril. Kemudian nama baik rusak, terus kemudian gagal nikah berapa kali," ucap Denny Sumargo.
Denny Sumargo menegaskan jika dirinya kini masih fokus pada kasus dugaan pencemaran nama baik.
Baca Juga: Verny Hasan Ungkap Alasan Dirinya Tantang Denny Sumargo Jalani Tes DNA 'Ingin Perjuangkan Hak'
"Kami masih fokus pada laporan pertama dulu, setelah ini bergulir, ada hasilnya, baru fokus ke yang lain. Karena di sini posisinya, aku membuat laporan bukan untuk ribut," tambahnya.
Tak hanya itu, Denny Sumargo bahkan menyebut dirinya pernah diteror.
"Termasuk peneroran, saya pernah mengalami teror dulu beberapa kali diteror segala macam jadi itu kami masukin semua nanti, dibuktikan sama penyidik kira- kira valid apa nggak nanti penyidik semua yang menilai," tutupnya.
Meski begitu, Denny Sumargo mengaku sudah siap untuk menjalani tes DNA kembali seperti yang diminta oleh Verny Hasan.
Bahkan Verny Hasan sudah membongkar jika tes DNA akan dilakukan di dua rumah sakit di Singapura.