Beasiswa Disebut Salah Satu Solusi Memutus Mata Rantai Kemiskinan

- Rabu, 13 September 2023 | 13:32 WIB
Sejumlah mahasiswa yang lolos seleksi besiswa Pemuda Tangguh melakukan proses daftar ulang di Gedung Nasional Indonesia (GNI). (ANTARA)
Sejumlah mahasiswa yang lolos seleksi besiswa Pemuda Tangguh melakukan proses daftar ulang di Gedung Nasional Indonesia (GNI). (ANTARA)

Surabaya, Detiksumsel.com - Pemberian beasiswa merupakan salah satu solusi memutus mata rantai kemiskinan. Hal itu dapat dimaknai bahwa beasiswa adalah upaya pemerintah dalam meningkatkan sumber daya manusia unggul yang ujungnya berkontribusi terhadap menurunnya angka kemiskinan, sehingga kemakmuran rakyat terwujud.

Pemberian beasiswa di Indonesia telah terentang jauh sebelumnya, sejak pemerintahan Presiden RI pertama, Soekarno. Bahkan, pemberian beasiswa kepada rakyat Indonesia telah dilakukan oleh beberapa individu dari Belanda, sejak sebelum kemerdekaan.

Belanda yang telah menjajah Indonesia dalam waktu yang lama, memiliki kewajiban moral melakukan investasi berskala besar untuk kesejahteraan rakyat Indonesia, sehingga muncullah politik etis.

Salah satu bentuk politik etis memberikan beasiswa pendidikan kepada penduduk pribumi melalui Yayasan Kartini, Yayasan Van Deventer, Yayasan Tjandi dan Yayasan Max Havelaar. Melalui beasiswa itu, ada sekitar 50 pemuda Indonesia yang berkesempatan untuk menempuh pendidikan tinggi di Belanda.

Dalam catatan sejarah, salah satu penerima beasiswa ini yakni Wakil Presiden RI pertama, Mohammad Hatta dan Guru Besar Sosiologi IPB Prof. Tjondronegoro. Selain itu, seorang ahli ekonomi pertanian pertama Prof. Iso Reksohadiprodjo di Indonesia dan pelukis Basoeki Abdoellah.

Sebagian para penerima beasiswa dari pemerintah Belanda tercatat ikut dalam pergerakan nasional dalam rangka kemerdekaan RI yang mulai tumbuh pada awal abad ke-20.

Terlepas dari sejarah beasiswa itu muncul, pendidikan menjadi salah satu modal untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik. Namun sayangnya tidak semua orang bisa mengenyam pendidikan karena tidak memiliki biaya.

Program Beasiswa

Sadar akan pentingnya pendidikan bagi generasi bangsa, Pemerintah Indonesia mengucurkan dana pendidikan melalui beberapa program beasiswa yang memberikan keuntungan bagi para pelajar atau mahasiswa untuk dapat sekolah atau kuliah gratis baik baik di dalam negeri maupun luar negeri.

Beasiswa yang dimaksud adalah pemberian berupa bantuan keuangan yang diberikan kepada perorangan yang bertujuan untuk digunakan demi keberlangsungan pendidikan yang ditempuh.

Pemberian Beasiswa dapat dikategorikan pada pemberian cuma-cuma ataupun pemberian dengan ikatan kerja (biasa disebut ikatan dinas) setelah selesainya pendidikan. Lama ikatan dinas ini berbeda-beda, tergantung pada lembaga yang memberikan beasiswa tersebut.

Salah satu beasiswa bergengsi dari Pemerintah Indonesia adalah Beasiswa Unggulan dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek).

Untuk tahun ini, beasiswa tersebut dibuka untuk mahasiswa S1, S2 dan S3 dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Mahasiswa yang lolos berkesempatan mendapatkan biaya pendidikan penuh hingga bantuan biaya hidup.

Sedangkan beasiswa lainnya dari pemerintah meliputi Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) dari Kemendikbud Ristek, Beasiswa S2 dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) dari kolaborasi Kemenkeu dan LPDP.

Ada juga Kartu Indonesia Pintar Kuliah Merdeka (KIP-K Merdeka). Program beasiswa KIP-K Merdeka membantu para pelajar SMA atau sederajat dengan keterbatasan ekonomi, akan tetapi memiliki prestasi untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi.

Halaman:

Editor: Larassati

Tags

Terkini

Prabowo minta mahasiswa ambil peluang bonus demografi

Rabu, 27 September 2023 | 19:21 WIB

Mengamankan ketersediaan beras saat El Nino

Rabu, 13 September 2023 | 15:18 WIB

Penanganan karhutla di gunung-gunung Pulau Jawa

Rabu, 13 September 2023 | 15:11 WIB

Kiat hidup sehat di tengah polusi udara

Rabu, 13 September 2023 | 15:01 WIB

Indonesia raih 5 medali Olimpiade Astronomi

Kamis, 24 Agustus 2023 | 17:34 WIB

Penanganan situs produk keuangan ilegal

Kamis, 24 Agustus 2023 | 17:27 WIB

Putri Chandrawati Dieksekusi ke Lapas Pondok Bambu

Kamis, 24 Agustus 2023 | 11:37 WIB

Menjaga perdamaian di Asia Tenggara

Rabu, 9 Agustus 2023 | 08:49 WIB
X