• Selasa, 26 September 2023

5 Pelaku Spesialis Curanmor Dibekuk Jajaran Polsek Baturaja Barat

- Minggu, 4 Juni 2023 | 18:29 WIB
Kelima pelaku saat diamankan Polisi. (Humas Polres OKU)
Kelima pelaku saat diamankan Polisi. (Humas Polres OKU)

Baturaja, Detiksumsel.com – 5 Pelaku spesialis pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) dibekuk jajaran Polsek Baturaja Barat pada kamis (1/6/2023).

Para pelaku yakni Doni Aprizal (32) warga Karang Endah, Iit Feriansyah (23) Waga kelurahan Talang Jawa, Rega Pratama (21) Warga Kelurahan Sukaraya, Efriyadi (22) Warga Desa Tanjung Manggus dan RS (17) Warga Kecamatan Baturaja Timur.

Kapolres OKU AKBP Arif Harsono SIK MH melalui Kasi Humas Polres OKU AKP Budi Santoso SH mengatakan para pelaku berhasil ditangkap setelah anggota Polsek Baturaja Barat mencurigai Pelaku Doni dan Iit.

Kedua pelaku sedang berada di pinggir jalan mini market UB simpang 3 Kelurahan Tanjung Agung mengendarai sepeda motor Beat warna putih dan motor beat warna biru tanpa plat nopol.

“Berawal dari kecurigaan kita karena sebelumnya pada Selasa (23/5/2023) terjadi peristiwa Curanmor di Alfamart disekitaran tempat tersebut, Kemudian keduanya diamankan. Saat diamankan kedua pelaku mengakui bahwa merekalah pelaku curanmor tersebut,” kata AKP Budi.

Dituturkan Budi, Pelaku mengaku telah mengambil satu unit motor milik korban Kurnia Anggraini karyawan Alfamart, saat itu sekira pukul 21.40 WIB korban bersama rekanya sedang menghitung uang hasil pendapatan toko, kemudian saat keluar korban melihat pelaku yang menggunakan jaket warna merah duduk diatas motor korban. Korban berteriak “Maling” namun pelaku berhasil kabur dengan sepeda motor korban.

“Korban melaporkan kejadian itu kepolsek Baturaja Barat,” tuturnya.

Saat beraksi pelaku tidak hanya sendiri namun bersama pelaku lainya.

Polisi kemudian melakukan pengembangan penyelidikan, berkat “Nyanyian” kedu tersangka Polisi juga berhasil mengamankan 3 pelaku lainnya Efriyadi, Rega dan RS.

Namun sayangnya saat dilakukan pencarian Barang bukti motor korban tidak ditemukan.

“Para pelaku ini juga terlibat dalam aksi curanmor di wilayah Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten OKU, Tanjung Enim Kabupaten Muara Enim, Dan Madang Suku 2 Kabupaten OKU Timur,” ujarnya.

Dari para tersangka, Polisi mengamankan 1 Buah Kunci Leter T bergagang dibalut kain warna biru, 1 unit sepeda motor Suzuki Satria Fu warna hitam Gold, 1 Unit Sepeda Motor Yamaha Mio Soul warna hitam.

“Pelaku beserta barang bukti diserahkan ke Polsek Baturaja Timur karena salah satu Barang bukti LP Polsek Baturaja timur di temukan dari para pelaku,” tandasnya. (Fei)

Editor: TSA

Tags

Terkini

Sat Narkoba Masih Lengkapi Berkas Cun-Cung

Kamis, 21 September 2023 | 18:34 WIB

Pasutri Owner Arisan Bodong Di Vonis 3,6 Tahun Penjara

Rabu, 20 September 2023 | 18:41 WIB

Hari Ketiga Porprov Sumsel, OKU Raih 2 Emas

Selasa, 19 September 2023 | 20:19 WIB

HUT PMI ke 78 Ajang Introspeksi Diri Dan Peningkatan SDM

Selasa, 19 September 2023 | 20:05 WIB

Target Raih 45 Emas, Koni OKU Andalkan 3 Cabor

Minggu, 17 September 2023 | 12:15 WIB

Antisipasi Bahaya Kebakaran Ini Himbauan Polres OKU

Rabu, 13 September 2023 | 20:09 WIB
X